Bakti Sosial Khitanan Massal, yang digelar Koramil 1206-11/Silat Hilir, Kodim 1206/Putussibau. |
KAPUAS HULU, KapuasRayaNews.com - Sedikitnya 21 anak, warga Dusun Sentabai, Desa Sentabai, Kecamatan Silat Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, mengikuti khitanan massal, yang diselenggarakan oleh Koramil 1206-11/Silat Hilir, Kodim 1206/Putussibau, di Dusun Sentabai, Jumat (30/06/2023).
Pj. Danramil 1206-11/Silat Hilir, Peltu Timur Edy. S, menyatakan, Bhakti Sosial (Baksos) khitanan massal tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk membantu meringankan dan mengatasi kesulitan warga, serta untuk mempererat hubungan aparat teritorial dengan warga binaan.
Bakti sosial khitanan massal. |
Menurut Timur, dengan adanya Baksos khitanan massal tersebut, warga sangat mengapresiasi, dimana Dusun Sentabai terletak di pinggiran sungai Kapuas, yang memiliki jarak tempuh sekitar 45 menit dengan menggunakan kendaraan air untuk menuju Puskesmas Silat Hilir.
"Baksos khitanan massal ini sangat disambut baik oleh masyarakat sekitar. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut sehingga bisa membantu meringankan beban warga," tutur Peltu Timur Edy. S. (Noto)