Meriahkan HUT Ke-50, Sekda Kapuas Hulu Dukung Acara Reuni Akbar SMANSA Putussibau

Kategori Berita

Meriahkan HUT Ke-50, Sekda Kapuas Hulu Dukung Acara Reuni Akbar SMANSA Putussibau

Moment saat Sekda Kapuas Hulu Drs. H. Mohd. Zaini, M.M, bersama salah satu mantan (pensiunan) Guru SMA N 1 Putussibau, menggelar foto dengan menggunakan seragam SMU.

KAPUAS HULU, KapuasRayaNews.com -
Dalam rangka memperingati HUT SMA Negeri 1 (SMANSA) Putussibau ke-50 (1973-2023) tanggal 4 Februari 2023, akan digelar Reuni Akbar bagi seluruh Alumni maupun Angkatan SMANSA Putussibau.

Ketua Alumni SMA Negeri 1 Putussibau tahun 19.. H. Mohd. Zaini, yang juga Sekda Kabupaten Kapuas Hulu mengatakan, jika kegiatan Reuni Akbar tersebut dalam rangka memperingati HUT SMANSA Putussibau yang ke-50 pada 4 Februari 2023 nanti, kata Zaini kepada media ini, Selasa (24/1/2023).

"Memang selama ini kita belum pernah menggelar reuni akbar. Maka bertepatan dengan HUT SMANSA Putussibau ke-50 tahun ini kita mencoba menggelarnya, ternyata banyak yang merespon dengan menyambut baik acara reuni tersebut," ucap Zaini.

Untuk mengumpulkan para alumni terkadang sangat sulit,tapi dengan reuni Akbar ini secara tidak langsung kawan-kawan alumni akan hadir, jelasnya.

Selain itu tambah Zaini, dengan reuni Akbar ini kedepan kita akan lebih mudah ingin merencanakan kegiatan - kegiatan terutama yang berkaitan dengan program alumni SMANSA Putussibau.

"Terkait acara reuni nanti, rekan - rekan panitia yang sudah dibentuk sudah mulai mempersiapkan seluruh rangkaian acaranya yang akan di gelar nanti," terangnya.

Harapan kita dengan kegiatan Reuni ini dapat menjalin silaturrahmi sekaligus menghimpun seluruh Alumni yang ada guna mempersiapkan juga program alumni SMANSA Putussibau kedepannya, harapnya.

Kita juga tidak membatasi bagi seluruh angkatan serta alumni yang pernah bersekolah walaupun tidak tamat di SMANSA Putussibau karena pindah sekolah dan lain-lain untuk tetap bisa ikut acara reuni Akbar nantinya, jelas Zaini.

"Secara pribadi dan selaku Ketua Alumni saya sangat mendukung acara reuni Akbar dengan beberapa rangkaian acara dari tanggal 2 - 4 Februari 2023 serta mensukseskan perayaan HUT Tahun Emas SMANSA Putussibau yang ke-50," pungkasnya. (Amr)

uncak