Petinju Profesional Daud Yordan Kunjungi Tempat Wisata di Perbatasan Badau

Kategori Berita

Petinju Profesional Daud Yordan Kunjungi Tempat Wisata di Perbatasan Badau

Taman Wisata "Bukit Semugang" di wilayah perbatasan Nanga Badau, Kapuas Hulu, Kalbar.

KAPUAS HULU,
KapuasRayaNews.com -
Atlet tinju profesional kebanggaan Indonesia, Daud Yordan, berkunjung ke Taman Wisata Bukit Semugang, yang terletak di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia, Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Minggu (04/12 /2021) malam.

Menurut Daud, kedatangannya ke taman wisata tersebut, dalam rangka mengunjungi sahabatnya, yang merupakan pemilik taman wisata tersebut, yaitu Heny Sudayat.

Selain itu, lanjut Dia, kedatangannya ke Kapuas Hulu, juga dalam rangka memenuhi undangan dari Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, terkait acara penutupan Festival Danau Sentarum 2022, di Lanjak, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat.

"Kedatangan saya ke sini, dalam rangka mengunjungi sahabat saya. Selain itu, kehadiran saya ke Kapuas Hulu ini, juga dalam rangka memenuhi undangan dari Bupati Kapuas Hulu, terkait acara penutupan Festival Danau Sentarum," jelasnya, ditemui Wartawan, di lokasi taman wisata tersebut, minggu malam.

Daud mengaku, dirinya telah lama menjalin persahabatan dengan Heny Sudayat, namun karena jarak yang jauh sehingga belum ada kesempatan berkunjung langsung untuk bersilaturahmi, dimana dirinya sangat takjub, salut dan kagum dengan keramahan hati dan kedermawanan sahabatnya tersebut, khususnya dalam membangun sesuatu yang sangat bermanfaat bagi warga masyarakat, salah satunya taman wisata yang representatif dan lengkap dengan segala wahana sehingga wajib untuk dikunjungi.

“Kunjungan saya ini merupakan langkah awal, dimana kedepannya saya akan berkunjung kembali dalam waktu yang cukup lama. Saya sangat mengapresiasi beliau yang berkeinginan menjadi warga yang bermanfaat bagi banyak orang, salah satunya dengan membangun tempat wisata ini,” ujarnya.

Dikatakan Daud, pariwisata merupakan tujuan bagi seluruh kalangan sehingga wajib dikembangkan dan direkomendasikan, baik oleh rekanan, pemerintah daerah melalui dinas terkait, pihak swasta maupun Kementerian Pariwisata.

“Mungkin suatu saat nanti tempat wisata ini bisa kita sandingkan dengan Kementerian terkait, karena sangat indah sehingga menjadi daya tarik tersendiri, dimana sahabat-sahabat kita juga ada di Kementerian Pariwisata,” tutur pria asal Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Provinsi Kalimantan Barat itu. 
Daud Yordan di dampingi Heny Sudayat saat di wawancarai Wartawan, Minggu (4/12/2022).

Sementara itu, pemilik Taman Wisata Bukit Semugang, Heny Sudayat, merasa bersyukur atas kedatangan Daud Yordan, dimana dirinya merasa sangat bahagia karena Daud Jordan telah memberikan perhatian terhadap sesuatu yang telah dirinya laksanakan terkait pembangunan tempat wisata tersebut. Selain itu, kehadiran Daud juga telah memberikan motivasi dan inspirasi bagi dirinya dan bagi banyak orang.

"Daud ini memang sudah beberapa hari lalu mengatakan bahwa akan datang ke sini, dan alhamdulillah dia betul-betul datang walaupun dengan segala keterbatasannya. Saya sangat berterima kasih," ucap Dayat.

Lebih lanjut Dayat mengatakan, sebagai atlet tinju profesional, Daud Jordan merupakan sosok yang sangat menginspirasi dan memotivasi banyak orang, dimana Daud merupakan sosok kebanggaan masyarakat Indonesia pada umumnya dan masyarakat Kalimantan Barat khususnya.

"Kita patut berbangga, bahwa Kalimantan Barat memiliki atlet tinju profesional seperti Daud Jordan," ungkap Heny Sudayat, yang juga merupakan tokoh masyarakat perbatasan tersebut. (Amr)


uncak