Sebagai Wujud Nasionalisme, Dandim Putussibau Himbau Pasang Bendera di Rumah Masing-Masing

Kategori Berita

Sebagai Wujud Nasionalisme, Dandim Putussibau Himbau Pasang Bendera di Rumah Masing-Masing

Bendera merah putih dan umbul-umbul yang terpasang di halaman rumah warga di salah satu wilayah Kota Putussibau, Kapuas Hulu, Kalbar.
KAPUAS HULU, KapuasRayaNews.Com - Sebagai wujud rasa nasionalisme dalam momentum HUT RI ke-75, Dandim 1206 Putussibau Letkol Inf Basyaruddin mengajak dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Kapuas Hulu khususnya untuk memasang bendera merah putih serta umbul-umbul di halaman rumah serta perkantoran kita masing-masing.

"Selain rasa nasionalisme, momentum HUT RI ke-75 tahun ini, mari kita tingkatkan rasa semangat dalam menumbuhkan persatuan dan kesatuan kita terhadap tanah air", kata Basyaruddin dihubungi media ini di Putussibau, Kamis (6/8/2020).

Selain itu, sebagai wujud kita dalam menghargai perjuangan para pejuang serta pahlawan kita terdahulu dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari tangan para penjajah, hingga bisa meraih kemerdekaan yang mana selalu kita peringati setiap tanggal 17 Agustus, tambahnya.

Selain memasang bendera merah putih serta umbul-umbul, Basyaruddin juga mengajak masyarakat menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang positif dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan, ujarnya.

"Namun tetap kegiatan yang positif serta tetap mematuhi protokol kesehatan dalam menyelenggarakan kegiatan perayaan HUT RI ke-75", ungkap Basyaruddin singkat. (Amrin)
uncak