Bersama YBM-PLN Kalbar, LP2M Kapuas Hulu Berbagi Daging Sapi

Kategori Berita

Bersama YBM-PLN Kalbar, LP2M Kapuas Hulu Berbagi Daging Sapi

Foto bersama Pengurus LP2M Kapuas Hulu, YBM-PLN Provinsi Kalbar, PLN Ranting Putussibau, Porsenil Yonif RK 644/Wls serta undangan lainnya.
KAPUAS HULU, KapuasRayaNews.Com - Lembaga Persaudaraan Pembinaan Mualaf (LP2M) Kabupaten Kapuas Hulu, bekerjasama dengan Yayasan Baitul Maal Perusahaan Listrik Negara (YBM-PLN) Provinsi Kalimantan Barat, yang sekaligus perwakilan YBM-PLN di Jakarta, melakukan penyembelihan satu ekor sapi, di Dusun Tanjung Kerja, Desa Sungai Uluk Palin, Kecamatan Putussibau Utara, Kapuas Hulu, Jumat (7/8/2020).

Kegiatan tersebut merupakai rangkaian dari perayaan Hari Raya Idul Adha 1441 (Hijriyah), yang jatuh pada tanggal 31 Juli 2020 (Masehi) beberapa waktu lalu.

"Alhamdulillah, bersama YBM-PLN Kalbar akhirnya LP2M Kapuas Hulu bisa melakukan rangkaian kegiatan Hari Raya Idul Adha 1441 H/2020 M, dengan menyembelih satu ekor sapi", kata Ketua LP2M Kabupaten Kapuas Hulu, Ustadz Indra Abdurahman alias Yohanes Soter, ditemui di Sekretatiat LP2M Kapuas Hulu, Jalan Beringin, Kelurahan Hilir Kantor, Kecamatan Putussibau Utara, Sabtu (8/8/2020).
Daging Kurban yang akan sibagikan.
Dimana, satu ekor sapi yang kita sembelih ini berbobot sekitar 70kg dan kemudian dagingnya kita bagikan kepada saudara muslim yang berada di pedalaman seperti Yatim Piatu, para Mualaf dan kaum Dhuafa", ujar Ustadz Indra.

"Ada empat desa di wilayah Kecamatan Putussibau Utara yang menjadi sasaran kita yakni Desa Sungai Uluk Palin, Desa Nanga Nyabau, Desa Benua Tengah dan Desa Lauk. Dalam penyembelihannya pun dihadiri oleh sejumlah warga di empat desa tersebut", ungkapnya.

Lebih lanjut Ustadz mengatakan, daging dari hasil penyembelihan tersebut langsung dibagikan kepada semua yang hadir dalam acara penyembelihan itu.

Namun sebelumnya terlebih dahulu kita melakukan shalat Jumat berjamaah, dilanjutkan dg ramah tamah serta makan bersama, baru selanjutnya daging kurban kita bagikan, jelasnya.

Adapun yang hadir dalam acara tersebut, diantaranya perwakilan YBN-PLN Provinsi Kalimantan Barat beserta PLN Ranting Putussibau, puluhan Personil Yonif RK 644/Wls dan para undangan lainnya, terangnya.

"Semoga di tahun-tahun yang akan datang ada lagi para dermawan dan Yayasan Baitul Maal lainnya maupun dari pemerintah, untuk selalu membantu dan mendukung program kepedulian terhadap sesama melalui Pengurus LP2M Kabupaten Kapuas Hulu", harap Ustadz Indra Abdurahman. (Amrin)
uncak